Kalori Ubi Jalar dan Manfaatnya untuk Tubuh
ditinjau oleh dr. Agustina Mahardini
Ubi jalar adalah salah satu jenis tanaman yang memiliki banyak manfaat apalagi untuk Kesehatan. Ubi jalar memiliki banyak nutrisi yang melezatkan bahkan bisa dikonsumsi dengan banyak cara dan bisa diolah menjadi beberapa jenis makanan. Akan tetapi, banyak yang kurang paham bahwa ubi jalar sendiri bisa membantu menurunkan berat badan. Lalu, berapakah kalori ubi jalar dan apa manfaatnya?
Mengenal Kalori Ubi Jalar
Ubi jalar sendiri adalah salah satu jenis makanan yang menjadi favorit bagi masyarakat di Indonesia. Ubi jalar ini memiliki rasa yang manis bahkan menjadi makanan yang mudah untuk mengolahnya. Tidak heran apabila ada beberapa olahan-olahan ubi jalar yang bisa ditemukan di beberapa wilayah yang ada di Indonesia. Ada beberapa nutrisi dan kalori ubi jalar yang bisa didapatkan yaitu:
- Air 61,9 gram.
- Energi: 151 kalori
- Protein: 1.6 gram
- Lemak: 0.3 gram
- Karbohidrat: 35.4 gram
- Serat: 0.7 gram
- Kalsium: 29 gram
- Fosfor: 74 gram
- Zat besi: 0.7 gram
- Natrium: 92 miligram (mg)
- Kalium: 565.6 mg
- Tembaga: 0.30 mg
- Seng: 0.5 mg
- Karoten total: 1.208 mikrogram (mcg)
Apa Manfaat Ubi Jalar?
Lalu, apa sajakah manfaat dari ubi jalar? Inilah beberapa manfaatnya:
- Kaya Akan Serat
Ubi jalar memiliki cukup banyak serat yang tinggi, Bahkan ubi jalar ini seringkali dikonsumsi oleh banyak orang yang sedang menurunkan berat badannya. Ubi jalar bahkan bisa membuat beberapa orang yang sedang diet bisa menurunkan kalori dan bisa membuat kenyang jauh lebih lama.
- Kalori yang Rendah
Ubi jalar juga memiliki kandungan kalori yang rendah bahkan cukup sedikit. Kalori rendah ini sangat cocok dijadikan makanan bagi beberapa orang yang sedang diet. Untuk kandungan kalori dari ubi jalar sendiri mengandung 300 sampai dengan 400 kalori. Ubi ini bisa dikonsumsi dan dijadikan sebagai camilan yang mengenyangkan.
- Membantu Mengontrol Kadar Gula Darah
Ubi jalar juga memiliki kandungan karbohidrat dikarenakan memiliki banyak kalori yang dinamakan dengan karotenoid. Manfaat dari kandungan karotenoid sendiri adalah zat yang bisa membantu meningkatkan gula darah dan mampu membantu untuk menurunkan adanya berbagai kemungkinan resistensi insulin dalam darah. Kandungan yang ada di dalam ubi jalar juga bisa membantu meningkatkan hormon yang bisa mengatur kandungan gula dalam darah.
- Memiliki Banyak Kandungan Air
Ubi jalar juga memiliki cukup banyak kandungan air yang tentunya baik untuk tubuh. Ubi jalar dengan kandungan air yang cukup banyak juga bisa mengenyangkan dan akan membantu banyak orang agar tidak makan secara berlebihan. Jadi, itulah kalori ubi jalar dan juga manfaat yang bisa Anda dapatkan. Dikarenakan ubi jalar ini sendiri bisa membantu mengurangi berat badan karena dianggap camilan yang mengenyangkan, Anda tetap wajib mengonsumsi dalam batas wajar.