Acpulsif
Acpulsif adalah obat untuk mengatasi gangguan motilitas saluran pencernaan, asam lambung naik (GERD) dan heartburn. Acpulsif mengandung zat aktif cisapride.
Acpulsif
Merek dagang Acpulsif adalah Acpulsif dengan kandungan bahan aktif Cisapride 5 mg.
Apa Itu Acpulsif?
Apa itu Acpulsif?
Golongan: Obat keras
Kategori: Regulator gastrointestinal, antiflatulen, antiinflamasi
Manfaat: Mengatasi gangguan pergerakan saluran pencernaan, meredakan gejala GERD termasuk heartburn
Digunakan oleh:
Ibu Hamil: Penelitian pada hewan menunjukkan ada efek samping ke janin dalam penggunaan cisapride. Namun, belum ada penelitian terkontrol pada ibu hamil. Obat ini sebaiknya diberikan pada ibu hamil bila manfaatnya lebih besar dibanding risikonya. Konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu.
Ibu Menyusui: Obat ini dapat terserap ke ASI dalam jumlah kecil. Berhati-hati dalam menggunakannya selama menyusui. Diskusikan dosis dan penggunaannya dengan dokter.
Anak-anak: Acpulsif boleh digunakan untuk anak-anak. Berikan Acpulsif pada anak sesuai dengan dosis yang tertera di kemasan.
Bentuk obat: Tablet
Peringatan Sebelum Menggunakan Acpulsif
Sebelum menggunakan Acpulsif, Anda perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini:
Informasikan pada dokter dan tenaga medis bila Anda alergi terhadap cisapride atau alergi obat lainnya.
Informasikan pada dokter bila Anda menderita aritmia, takikardi ventrikel, fibrilasi ventrikel, torsades de pointes, perpanjangan interval GT, iskemik kardia, gagal jantung kronik, gangguan ginjal, hipokalemia, hipomagnesemia, gangguan pernapasan, dan gangguan makan (anoreksia atau bulimia).
Acpulsif memiliki efek samping serius, obat ini hanya boleh digunakan jika perubahan gaya hidup dan obat lain tidak berhasil mengatasi penyakit Anda.
Beri tahu dokter jika Anda sedang atau pernah mengalami gangguan usus atau pendarahan lambung.
Obat ini memiliki efek samping kantuk. Jangan mengemudi, mengoperasikan mesin, atau melakukan kegiatan yang membutuhkan kewaspadaan penuh.
Jika Anda sering pingsan, mengalami detak jantung cepat atau tidak teratur, segera hentikan penggunaan obat ini. Hubungi dokter Anda segera untuk pemeriksaan.
Jangan minum alkohol saat mengonsumsi obat ini karena akan memperparah efek samping dan memperburuk kondisi gangguan pada saluran pencernaan.
Jangan makan jeruk grapefruit atau minum jus jeruk grapefruit bersamaan dengan Acpulsif karena akan meningkatkan jumlah cisapride di tubuh, sehingga nantinya akan menyebabkan efek samping yang berbahaya.
Beri tahu dokter bila Anda sedang hamil, merencanakan kehamilan, atau menyusui.
Dosis dan Aturan Pakai Acpulsif
Dosis umum Acpulsif berdasarkan bentuk obat, tujuan penggunaan, atau usia pasien adalah sebagai berikut:
Dewasa: 1-2 tablet, 3-4 kali sehari.
Anak-anak: ¼-½ tablet atau 0,2-0,8 mg/kg berat badan, 3-4 kali sehari.
Dosis maksimal Acpulsif adalah 8 tablet (40 mg) per hari.
Manfaat Acpulsif
Acpulsif digunakan untuk mengobati gangguan pergerakan di saluran pencernaan. Acpulsif meningkatkan kecepatan pergerakan esofagus, lambung, dan usus selama proses pencernaan.
Obat ini juga meningkatkan kecepatan pengosongan lambung ke usus dan meningkatkan kekuatan sfingter esofagus bagian bawah (otot antara perut dan kerongkongan).
Fungsi-fungsi tersebut menjadikan Acpulsif mampu mengatasi asam lambung yang naik ke kerongkongan yang biasanya menimbulkan gejala heartburn dan nyeri ulu hati.
Cara Menggunakan Acpulsif dengan Benar
Baca dan ikuti aturan pakai di kemasan, serta lakukan anjuran dokter selama mengonsumsi obat ini.
Minum Acpulsif 15 menit sebelum makan dan sebelum tidur. Telan tablet Acpulsif dengan segelas air putih. Jangan hancurkan atau mengunyahnya.
Jangan mengonsumsi Acpulsif lebih banyak atau meminumnya lebih sering daripada yang ditentukan oleh dokter Anda. Menggunakan obat ini lebih dari dosis dapat memicu efek samping serius.
Minum dosis yang terlewat segera setelah Anda mengingatnya. Namun, jika sudah hampir waktunya untuk meminum dosis berikutnya, lewati dosis yang terlewat dan lanjutkan jadwal pemberian dosis rutin Anda. Jangan meminum dosis ganda untuk mengganti dosis yang terlewat.
Agar obat ini dapat bekerja optimal, penting untuk melakukan perubahan gaya hidup. Makanlah dalam porsi kecil, tinggikan kepala saat tidur, hindari makanan tinggi lemak, kurangi makan cokelat, batasi alkohol, kafein, dan minuman bersoda, serta berhenti merokok.
Hentikan pemakaian bila terjadi reaksi alergi. Periksakan diri ke dokter jika kondisi tidak kunjung membaik atau bahkan memburuk. Anda harus rutin mengecek tekanan darah untuk mengetahui kadar tekanan darah.
Simpan obat ini pada suhu ruang di bawah 30°C. Jauhkan dari sinar matahari langsung, tempat yang panas, seperti mobil yang terparkir, dan tempat yang lembap. Jangan menyimpan obat ini di freezer. Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.
Interaksi Acpulsif dengan Obat Lain
Sebelum menggunakan Acpulsif, beri tahu dokter jika Anda rutin menggunakan obat lain yang membuat Anda mengantuk (seperti obat flu atau alergi, obat penenang, obat nyeri, obat tidur, pelemas otot, obat epilepsi, atau obat depresi). Obat-obat tersebut bisa menambah rasa kantuk yang disebabkan oleh Acpulsif.
Acpulsif bisa berinteraksi dengan obat asam lambung lainnya, seperti cimetidine.
Acpulsif dapat berinteraksi dengan obat-obatan di bawah ini:
Obat untuk gangguan kecemasan
Obat antikolinergik (atropine, belladonna, benztropine, dicyclomine, diphenhydramine, isopropamide, procyclidine, and scopolamine)
Obat antikoagulan untuk mencegah penumpukan darah (warfarin)
Antibiotik makrolida (azithromycin), antibiotik untuk infeksi bakteri (dirithromycin), obat diuretik, obat antijamur (miconazole)
Suplemen dan vitamin
Efek Samping dan Bahaya Acpulsif
Acpulsif adalah obat keras yang hanya boleh dikonsumsi berdasarkan resep dokter karena bisa menimbulkan efek samping serius.
Berikut efek samping umum dari pemakaian Acpulsif:
Pusing atau sakit kepala
Mual atau muntah
Diare atau sembelit
Sakit atau nyeri perut
Perut berbunyi
Hidung tersumbat
Batuk-batuk
Nyeri punggung
Nyeri otot
Buang air kecil lebih banyak
Ruam dan gatal di kulit, serta biduran
Faringitis (radang tenggorokan akut)
Segera hubungi dokter bila terjadi efek samping berat di bawah ini akibat penggunaan Acpulsif karena dapat membahayakan Anda:
Depresi
Angioedema (bengkak di bawah kulit seperti bibir, kelopak mata, lidah, atau tenggorokan)
Bronkospasme (otot di bronkus pada paru-paru mengencang atau menegang)
Nyeri atau sesak di dada
Perubahan penglihatan
Dehidrasi dan kelelahan
Detak jantung cepat atau tidak teratur
Merasa akan pingsan
Obat ini juga dapat menyebabkan reaksi alergi serius seperti sesak napas dan pembengkakan di wajah, mulut, dan tenggorokan Anda.
Manfaatkan fitur Beli Obat dari Viva Apotek untuk mendapatkan obat harian yang Anda butuhkan. Ingat untuk selalu jaga kesehatanmu, ya!